Thursday, October 26, 2006
Tuesday, October 24, 2006
Sekolah Itu

Pada saat lulus dari sekolah itu pada tahun 1996, Dekan saya sempat melontarkan kalimat yang bikin saya takut; Kapan kembali lagi ke IKJ? Mungkin maksudnya kapan saya akan kembali ke IKJ dan mengajar?
Saat itu sambil masih menjabat tangannya, saya hanya bisa menjawab dengan tidak yakin; Pasti pak, kalau sudah cukup ilmunya.
Demi Tuhan, sampai sekarang saya masih takut.
Sembarang mangkuk sudah saya coba teguk dengan selahap-lahapnya. Seperti tokoh fiksi dalam tulisan Francois Rabelais, Gargantua, yang bahkan pada tangis pertamanya mengucap A Boire! A Boire! A Boire!
Tapi saya tetap tidak merasa cukup. Saya masih takut. Dan hutang saya pun makin jauh jaraknya dari lunas.
Iedul Fitri 1427 H
Saturday, October 21, 2006
Stiker Mobil

Tadi sempat ngintip blog Mister G, salah satu Mpu iklan Indonesia (mohon permisi, Mas). Betapa sederhananya dia melihat elemen-elemen yang ditemui sepanjang perjalanan menuju kantor di tengah kemacetan. Kumpulan elemen-elemen itu lalu menjadi sebuah ide baru yang berkaitan karena sifat dasar 'mewakili' yang dimiliki masing-masing elemen.
Observasi, mencari sifat dasar, mendapatkan penghubung atau pengait, lalu menuangkannya dalam satu ide. Saya jadi tiba-tiba malu. Stiker yang menempel di mobil-mobil yang terkena macet saja bisa jadi 'wakil' komunitas metropolitan yang ditelanjanginya dengan begitu sederhana.
Sementara saya masih harus membolak-balik wallpaper* dan sibuk mendownload iklan-iklan dari luar untuk mendapatkan ide dan inspirasi untuk sebuah iklan.
Poligon Cinta
Satu saja jantung-hatiku. Sekepal kecil. Ruang di dalamnya membentuk semesta. Bertaut berjuta milyar sisi membentuk satu poligon.
Bolehkah kutempatkan satu cinta di setiap sisinya hingga cukup ruang untuk semua?
Selasa, 5 maret 2002

Saya ingin bisa menulis. Mungkin dengan KecilBumi saya bisa mulai belajar. Mungkin Tuhan di atas sana mau membiarkan saya meminjam abjad-Nya untuk sekedar dirangkai menjadi ungkapan rasa dan imaji yang mengisi ruang semesta jantung-hati.